​Ngumpul Blogger Cantik Ngobrolin Kecantikan dan Sakuku BCA

Hari selasa tanggal 8 November kemarin, BCA bekerjasama dengan B-Blog dan juga Blogger Perempuan mengadakan kegiatan kumpul bareng para blogger yang diberi nama #NgobrolBloggerCantik tentang #InovasiBCA di #communalsby. Sesuai namanya ‘Ngumpul Blogger Cantik”, pesertanya adalah para blogger perempuan yang cantik-cantik dan kece-kece. 

Ngobrol Blogger Surabaya

Rasanya seneng banget saat ada email yang menginformasikan bahwa saya menjadi salah satu peserta di acara tersebut. Acaranya sendiri dilangsungkan di Communal Coffee & Eatery jalan Kartajaya Indah Tengah No. 24 Mulyojorejo Surabaya. 

Menjelang senja di hari selasa tersebut saya sudah sampai di Surabaya. Saat itu Surabaya lagi diguyur hujan yang lebat sehingga membuat perjalanan agak tersendat. Karena gak pengen telat, saya tekadkan untuk menerobos hujan yang gak bersahabat tersebut. Alhasil sampai di lokasi dengan baju dan kerudung yang sedikit basah. 

Saat datang di Communal Cafe, ternyata sudah ada beberapa blogger yang sudah datang disana. Acara dilangsungkan di lantai 2 dan para blogger diharuskan registrasi terlebih dahulu untuk mendapatkan no urut yang nantinya diundi di akhir acara.

Saat datang saya dapat no undian 14, itu berarti uda ada 13 orang blogger yang sudah sampai terlebih dahulu disana. Pihak panitia juga mempersilahkan para blogger yang sudah datang untuk masuk ke area photobooth terlebih dahulu untuk foto narsis sebagai kenang-kenangan dan juga bisa diupload dimedia sosial. 

Area Photobooth di Communal cafe
Narsis dulu di area photobooth

Acaranya sendiri di awali dengan lantunan musik merdu dari 7 Nada Band. Berhubung acara inti belum mulai, saya sempatkan sholat Maghrib terlebih dahulu di musholla lantai 5 Communal Cafe. Seusai sholat, 7 Nada Band masih melantunkan nada-nada yang indah dan kebanyakan melankolis, sangat sesuai dengan cuaca yang mendung dan gerimis. Sambil menikmati lantunan lagu dari 7 Nada Band, para blogger cantik dipersilahkan makan-makan terlebih dahulu dengan menu yang disediakan cafe, tentu saja dengan dibayarin penyelenggaranya. 

Setelah makan ada sesi ngobrol seru bersama beauty Influencer Surabaya yaitu Ken Raras yang bisa dikepoin Instagramnya dengan nama akun @rarascestyakara. Ken Raras atau Mbak Raras ini pekerjaan sehari-harinya adalah sebagai make up artis dan kesehariannya bergelut dengan tata rias dan makeup wajah. 

Blogger cantik ken raras
Ken Raras membawakan materi

Dalam materi yang dibawakannya Mbak Raras ini menjelaskan berbagai hal tentang kecantikan wanita. Menurutnya Kecantikan wanita itu terpancar dari dalam bukan hanya sekedar dari pandangan mata saja. Pada kesempatan tersebut Mbak Raras juga membagi-bagikan tips kecantikan yang bisa dilakukan juga merekomendasikan banyak make up yang bisa dipilih dan diaplikasikan. 

Baca juga : Trik Anti Penuaan Alami terbaik

Diantara tips kecantikan yang dibagikan adalah kita dianjurkan menjaga yang kita punya dalam arti pribadi kita dan memperhatikan penampilan luar yang bisa memancarkan pesona kita. Dalam penggunaan make up harus benar dan disesuaikan dengan acaranya. Sementara untuk produk yang dipakai, mbak Raras menganjurkan untuk menyesuaikan budget agar tidak malah membebani diri sendiri.

Setelah pemaparan materi dan bincang-bincang kecantikan dengan Mbak Raras, acara dilanjutkan dengan pemaparan program terbaru dari BCA di Surabaya yang diberi titel BCA Surabaya Run dan disampaikan oleh Bapak Suparjo perwakilan BCA. 

Menurut Bapak Suparjo, Program “BCA Surabaya Run” ini baru pertama kali diadakan dan kota pertama yang menyelenggarakannya adalah Surabaya. Pelaksanaannya nanti pada tanggal 11 Desember 2016 dengan mengambil start di Citraland Surabaya. Terbagi menjadi 2 kategori laki-laki dan perempuan. Pesertanya sendiri hanya dibatasi 2000 peserta saja, jadi bagi yang berminat bisa langsung daftar di websitenya yakni www.bcarun.com. Segala informasi terkait kegiatan BCA Run ini ada disana termasuk hadiah keren yang bisa didapat jika mengikutinya. 

BCA Sakuku

Seusai penjelasan tentang agenda BCA RUN ini, tibalah saatnya Mas Charles Buntoro perwakilan dari BCA memperkenalkan produk/aplikasi terbaru yang memang baru-baru ini di release oleh BCA. Produk / Aplikasi baru dari BCA ini bernama Sakuku dan mempunyai jargon “Bikin Hang out makin all out”. 





Sebelum ikut acara ini, sebenarnya saya tidak tahu sama sekali dengan produk aplikasi ini, namun setelah diberi penjelasan yang gamblang sayapun mulai memahaminya dan pengen membagikan ilmunya. Pemahaman ini saya dapat karena salah satunya hasil dari 6 Keuntungan Menjadi Freelance Penulis.




Sebenarnya apa sih Sakuku itu? 

Sakuku adalah sebuah aplikasi untuk ponsel android yang fungsinya bisa seperti dompet namun berwujud elektronik. Aplikasi ini memudahkan segala transaksi dalam perbankan seperti bayar belanja, isi pulsa, transfer saldo, split bill, dan juga tarik tunai. 

Bagi yang tidak ingin ribet dengan membawa uang tunai dalam jumlah banyak kemana-mana, aplikasi Sakuku ini dapat menjadi pilihan utama untuk segala kebutuhan. 

Baca juga : Cara Sederhana Untuk Hemat

Segmen pengguna Sakuku ini sebenarnya adalah mereka yang berusia antara 20 – 35 tahun, karena dari hasil penelitian ternyata penduduk Indonesia paling banyak berada di usia tersebut. Namun tidak tertutup kemungkinan orang yang diluar usia tersebut bisa memanfaatkan dan menggunakan aplikasi Sakuku ini juga. 

Penjelasan Bca Sakuku
Mas Charles sedang menjelaskan program aplikasi Sakuku 

Menurut penjelasan dari Mas Charles, ada banyak keuntungan yang di tawarkan oleh Aplikasi sakuku, diantaranya :

Mudah

Aplikasi Sakuku ini sangat mudah didapatkan, karena hanya perlu mendownload aplikasinya di Play Store ataupun App Store yang terdapat di ponsel Android atau I-Phone.  


Praktis

Pendaftarannya praktis hanya menggunakan nama, email dan nomor Handphone. Nomor Handphone ini sekaligus jadi Nomor Sakuku juga, jadi gak ribet dan tanpa perlu ingat-ingat nomernya. Satu Nomor Handphone hanya dapat dipergunakan untuk satu kepemilikan akun Sakuku. 


Gratis

Selain bisa didownload secara gratis, Aplikasi Sakuku ini juga gratis segala biaya administrasi, baik biaya bulanan ataupun biaya transaksi. Hmmmm ini yang paling disuka dan bikin senang…

Baca juga : Begini Cara Mengelola Bank Sampah

Saat ini penggunaan ponsel di Indonesia mengalami peningkatan yang signifikan.  Orang akan rela kehilangan/ketinggalan dompet daripada kehilangan/ketinggalan ponsel. Melihat fenomena seperti ini BCA menghadirkan solusi cerdas dengan menggabungkan aplikasi ponsel dengan kemampuan transaksi perbankan. 
Sakuku mampu menjawab kebutuhan masyarakat yang sangat bergantung dengan ponselnya. Meskipun bukan nasabah BCA tapi semua masyarakatpun bisa memanfaatkan aplikasi Sakuku ini. Benar-benar mengerti dan memanjakan masyarakat Indonesia.Saya sendiri langsung mendownload aplikasi tersebut di ponsel saya.  

Setelah download dan registrasi, Sakuku kita langsung aktif. Sakuku bisa di top up melalui ATM BCA, KlikBCA Individu dan m-BCA di BCA mobile. Untuk mempermudah lagi proses top up Sakuku, kita bisa mengatur jadwal top up Sakuku otomatis via BCA mobile atau KlikBCA Individu.

Caranya gampang banget, pas mau transaksi top up pilih jenis transfer berkala dan kita bisa atur berkala setiap tanggal, berkala setiap hari tertentu ataupun berkala setiap beberapa hari dan nominalnya bisa kita tentuin sendiri. Jadi ga perlu bingung lagi deh kalo urusan top up Sakuku.

Di dalam aplikasi Sakuku terdapat fitur-fitur menarik dan memanjakan penggunanya. Beberapa diantaranya adalah bisa ngisi pulsa sendiri juga pulsa teman, transfer saldo ke sesama pengguna dan juga bisa bayar Belanja di berbagai merchant/toko yang sudah bekerjasama dengan BCA dengan cara scan QR code, berbagi tagihan dengan fitur Split Bill serta Tarik Tunai di ATM BCA tanpa kartu ATM. Selain itu, banyak lagi keuntungan lainnya yang keren dan bikin kesemsem.  

Balik lagi ke acara ngumpul Blogger, setelah Mas Charles selesai memperkenalkan aplikasi Sakuku, acara di lanjutkan dengan sesi tanya jawab dan juga pembagian doorprize. Ada 2 orang yang mendapatkan doorprize dari pengundian nomor urut dan 2 orang dapatkan hadiah dari live twitnya di Instagram dan Twitter. Sayangnya saya kurang beruntung dan bukan salah satu orang yang mendapatkan hadiahnya. 

Baca juga : Partisipasi Perempuan di Segala Bidang;

Performance terakhir dari Ngumpul Blogger ini adalah standup comedy yang dibawakan Aji, stand up comedy asal Medan. Jujur Ini pertama kalinya dengar dan lihat stand up comedy secara langsung di depan mata dan saya lumayan terhibur dengan aksinya. Biasanya cuma bisa lihat performa stand up comedy di televisi saja.

Sekitar pukul 09.00 acara Ngumpul Blogger bahas kecantikan dan inovasi BCA ini berakhir. Dan seperti acara sejenis, acara diakhiri dengan sesi foto-foto semua Blogger yang hadir. 

Cinderamata godybag
Cinderamata keren dari BCA dan BBlog

Terimakasih buat BCA, BBLOG dan Blogger Perempuan acaranya bagus dan keren. Banyak ilmu dan teman baru yang saya dapat di acara ini. Makasih juga buat goodibag-nya, yang jadi bukti bahwa saya sudah jadi bagian dari acara tersebut. 

Munasya

Blogger, Writer and Teacher Contact Person : email : sy4r0h@gmail.com Twitter : @Munasyaroh_fadh IG. : @Muns_Fadh

10 komentar di “​Ngumpul Blogger Cantik Ngobrolin Kecantikan dan Sakuku BCA

Tinggalkan Balasan ke Munasya Batalkan balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kembali ke atas
error: Content is protected !!