Lebih dekat Dengan Ning Blogger Surabaya Ade Uny

Lebih dekat Dengan Ning Blogger Surabaya, Ade Uny – Hampir lima tahun saya menggeluti dunia kepenulisan dan Blogger. Dalam rentang waktu tersebut ada banyak sekali yang sudah saya dapatkan. Disamping mendapatkan penghasilan yang cukup lumayan, saya juga mendapatkan pengalaman-pengalaman baru dan yang paling mengesankan adalah teman-teman baru yang luar biasa. Salah satunya adalah teman blogger asal Surabaya member Ning Blogger Surabaya bernama Ade Uny pemilik blog Adeuny.com.

Saya bertemu dengan Ning Ade Uny pertama kali saat Kopdar Investarian, Dari Blog ke Investasi di Surabaya. Waktu itu masih belum kenal dekat, hanya sekedar kenalan dan say hello saja. Saya sendiri susah akrab dengan orang baru, begitu juga dengan Ade Uny. Kami sama-sama susah komunikasi dan lebih sering diam kala bertemu dengan orang baru.

Seiring dengan intensitas ketemu di berbagai acara Blogger, lama kelamaan mulai dekat dan sering berinteraksi di media sosial. Kala bertemu juga ada banyak sekali yang diobrolin, mulai dari masalah blog hingga masalah kehidupan pribadi. Terakhir kami bertemu sebelum corona menyerang kala ke Jakarta dalam agenda NETIFEST Bank Indonesia. Dari situ saya tahu, ternyata kami banyak kesamaan.

Ning Ade Uny adalah seorang ibu rumah tangga dengan satu anak laki-laki yang super aktif. Pekerjaan ngeblog tidak lantas membuatnya meninggalkan kewajiban sebagai ibu rumah tangga. Justru malah membuatnya lebih sering di rumah dan mendapatkan penghasilan tanpa perlu kemana-mana. Postingan di blog dan media sosialnya banyak ditemui foto sang buah hati. Saya jadi banyak tahu tentang keluarganya dari postingan media sosialnya.

Dalam dunia Blog, Ning Ade Uny layak disebut dedengkot karena sudah lama sekali menggeluti dunia blog. Dia ngeblog sejak duduk di bangku SMA. Awalnya ada tugas sekolah yang mengharuskan membuat Blog. Tak disangka dari Blog yang dibuat tersebut bisa menghasilkan uang yang lumayan. Dari situlah kemudian ketagihan untuk ngeblog dan lama-kelamaan seneng nulis berbagai macam cerita. Kalau di hitung sudah lebih dari 10 tahun mengenal Blog dan mendapatkan penghasilan dari sana. Beda dengan saya yang baru beberapa tahun saja masuk ke dunia blog.

Berdasarkan penuturannya, dulu penghasilan ngeblog bisa 5 sampai 10 kali lipat dibandingkan saat ini. Dulu waktu dia masih SMA, satu postingan Blog harganya menyentuh angka jutaan. Kalau sekarang susah banget mendapatkan fee sebesar itu, walaupun masih ada juga sih yang bisa mendapatkannya saat ini, namun jumlahnya sedikit sekali. Adsence Blog dulu juga lebih mudah dihasilkan, beda dengan sekarang yang teramat susah. Mungkin sekarang karena banyak yang bermunculan sehingga terjadi penurunan fee dan banyak aturan.

Prestasi paling membahagiakan yang diperoleh oleh Ade Uny saat ngeblog adalah di tahun 2012 berhasil mendapatkan hadiah satu unit sepeda motor gress. Ini tentu jadi kebanggaan tersendiri buatnya dan keluarga. Di samping gelontoran penghasilan yang didapatkan tiap bulan untuk mengisi tabungannya dari dahulu hingga sekarang.

Di awal tahun 2020 kemarin juga menuai kisah haru tersendiri baginya. Masa sebelum pandemi tersebut, Ade Uny terpilih menjadi finalis lomba BI NETIFEST dan diundang ke Jakarta. Alhamdulillah saat itu saya juga menjadi salah satunya bersama Ning Ade Uny, Ning Sariwidarti dan Ning Amma Chemist yang sama-sama dari Jawa Timur. Akomodasi dan Transportasi ditanggung sepenuhnya oleh BI. Kita hanya mengikuti alur dan kegiatannya saja.

Ning Blogger
Bersama 3 Ning Blogger Surabaya yang ikut BI NETIFEST 2020

Saat ada agenda NETIFEST di Jakarta awal tersebut kami berangkat dan pulang bareng-bareng. Selama kegiatan juga sering bersama-sama. Ning Ade Uny inilah yang ngajakin saya renang di kolam renang Hotel tempat berlangsungnya acara. Ketika yang lain masih asyik di kamar pada pagi hari, Ning Ade Uny ngajakin renang. Saya gak bawa baju renang, tapi enjoy saja ikutan renang karena udah lama sekali tidak mengasah kemampuan renang. Biasanya renang di sawah dan sungai, kala renang di kolam renang rasanya tentu banyak perbedaan. Renang di kolam renang ternyata lebih mudah dan tenang.

Mengenai isi Blognya, Ade Uny ternyata banyak sekali mengulas tentang produk untuk wanita dan anak-anak. Disamping ulasan-ulasan lainnya yang berhubungan dengan kehidupan sehari-hari. Postingan terpopuler dari blognya adalah REVIEW PALMOLIVE SHOWER Milk yang di tulis pada Bulan Juni 2018. Postingan ini mengulas tentang seluk beluk produk untuk perawatan kulit. Gaya bahasa kepenulisannya cukup menarik disertai ulasan yang mudah dipahami. Tak heran jika banyak sekali yang mengunjunginya.

Sebenarnya ada jutaan kata yang ingin saya tuliskan mengenai Ning satu ini. Tapi kalau kebanyakan nanti pembaca Blog Coretan Dari Desa akan merasa bosan. Oleh karena itu untuk mengenal lebih dekat langsung saja mampir ke blognya Adeuny. Disana ada banyak hal yang bisa didapatkan. Bukan hanya tentang kehidupannya sehari-hari namun juga tentang segala sesuatu yang menambah pengetahuan kita semua.

Munasya

Blogger, Writer and Teacher Contact Person : email : sy4r0h@gmail.com Twitter : @Munasyaroh_fadh IG. : @Muns_Fadh

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kembali ke atas
error: Content is protected !!