NETIZEN DAN POLRI

Netizen adalah para pengguna internet yang selalu update informasi baik melalui akun sosial media yang dipunyai maupun lewat blog atau website pribadi. Keberadaan netizen dewasa ini berperan penting dalam teknologi dan informasi. Mereka inilah yang selalu berbagi informasi mengenai hal – hal yang terjadi di sekitarnya. Mereka pula yang selalu memberikan komentar dan kritikan pertama kali tentang segala sesuatu yang  tidak berkenan di hati.

Kepolisian Republik Indonesia, khususnya Kepolisian Daerah Jawa Timur menyadari benar mengenai pentingnya keberadaan Netizen saat ini. Pada berbagai kesempatan, Polda Jatim menggandeng para Netizen guna mendekatkan diri pada masyarakat dan mengabarkan berbagai berita baik tentang kepolisian.Salah satu acara yang diadakan oleh Polda Jatim dengan Netizen adalah Along Polong Bersama Kapolda Jatim

Beberapa Netizen Jatim saat ini sudah menjadi mitra polri. Jika di dunia nyata ada saka bhayangkara yang setiap hari membantu tugas-tugas kepolisian di lingkungan sekitar lokasi saka bhayangkara tinggal, maka netizen Polri bertugas untuk membantu tugas-tugas polisi di dunia maya.

Meskipun para Netizen notabenenya adalah pelaku dunia maya, namun tugas perbantuan ini tidak melulu di dunia maya saja. Di dunia nyatapun mereka membantu. Bentuk bantuan yang bisa diberikan diantaranya adalah dalam bidang pemberian informasi-informasi yang berkaitan dengan tugas-tugas kepolisian. Seperti informasi mengenai keamanan dan ketertiban masyarakat, info kecelakaan lalu lintas dan sebagainya. Bisa juga dengan memberitahukan kepada orang-orang di sekitarnya baik lewat dunia maya maupun langsung di dunia nyata mengenai program-program terbaru kepolisian.

Akibat pesatnya perkembangan teknologi informasi, akhir-akhir ini ada banyak sekali informasi menyesatkan di dunia maya yang belum tentu kebenarannya dan sudah tersebar luas dikonsumsi masyarakat. Disinilah peran netizen polri diperlukan guna mengklarifikasi berita tersebut tentunya setelah disinkronkan dan di cari kebenarannya langsung dari sumbernya. Netizen Polri sangat penting bagi pembentukan opini sehingga nama baik Polri tetap terjaga di mata masyarakat.

Kepolisian sebagai badan otoriter bidang keamanan dan ketertiban masyarakat memang selalu menjadi sorotan masyarakat. Adanya ulah beberapa oknum polisi yang nakal membuat citra polisi di mata masyarakat jatuh di level rendah. Dengan digandengnya Netizen sebagai mitra Polri akan membuat pemberitaan mengenai kepolisian jadi lebih seimbang. Bukan hanya hal-hal buruk mengenai kelakuan polisi yang diperbincangkan dan dikomentari namun juga mengenai prestasi dan hal-hal luar biasa yang dilakukan banyak polisi baik yang perlu dimunculkan.

Hal itu akan membuat citra polisi menjadi berimbang dan diharapkan menjadi lebih baik di mata masyarakat kebanyakan. Keberadaan netizen dianggap penting bagi pembentukan Opini publik dan layak untuk dijadikan perhatian lebih.

Jika ada saran, komentar atau pertanyaan silahkan tinggalkan komentar di bawah. Jangan lupa follow twitter saya @Munasyaroh_Fadh untuk mendapatkan update terbaru dari blog ini.

 

Munasya

Blogger, Writer and Teacher Contact Person : email : sy4r0h@gmail.com Twitter : @Munasyaroh_fadh IG. : @Muns_Fadh

4 komentar di “NETIZEN DAN POLRI

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Kembali ke atas
error: Content is protected !!